Tribratanews Blitar – Panggungrejo,Senin (17/10) Polsek Panggungrejo dipimpin Kanit Sabhara Bripka Dwi Kristiono beserta anggota melaksanakan patroli dialogis di lokasi obyek wisata pantai peh pulo Desa Sumbersih Kec.Panggungrejo Kab.Blitar.bersamaan hari itu ada kegiatan mahasiswa dan mahasiswi STIE “Kesuma Negara” Blitar yang sedang tugas belajar KKN (Program Hibah Bina Desa).
Kegiatan KKN Mahasiswa – Mahasiswi STIE “Kesuma Negara ” memilih tempat di lokasi wisata pantai peh pulo dalam rangka melaksanakan program hibah bina Desa kemenristek Dikti 2016.yaitu pemberdayaan potensi pariwisata berbasis tourism village dalam rangka perekonomian Masyarakat sekitar pantai peh pulo.adapun kegiatan para peserta KKN bersama warga setempat membangun gardu pandang serta tempat parkir di area sekitar pantai peh pulo.
Dalam kesempatan tersebut Kanit Sabhara Bripka Dwi Kristiono menyampaikan pesan – pesan kamtibmas dan himbauan kepada para peserta KKN mahasiswa dan mahasiswi STIE “Kesuma Negara” selama kegiatan di pantai peh pulo untuk tidak mandi/berenang dilaut, meningkatkan kewaspadaan jika air laut mengalami pasang sewaktu – waktu.
Menjalin silahturahmi dan menampilkan sosok Polri yang humanis dan komunikasi yang baik antara Polri dengan mahasiswa peserta KKN,Kanit Sabhara juga ikut acara selamatan ( genduri bersama) dalam rangka mengawali kegiatan KKN di area pantai peh pulo selama 20 hari memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar di beri perlindungan dan keselamatan selama kegiatan KKN.(pg.rejo/hmsblt)
Sumber : TribrataNews Blitar
You must be logged in to post a comment.